Orangdalam.com - Loker PDAM Tirta Agung Kabupaten Temanggung. PDAM Kabupaten Temanggung merupakan salah satu perusahaan yang dimiliki pemerintah daerah, perusahaan ini bergerak dalam pemanfaatan dan distribusi air minum bersih bagi masyarakat umum, berawal dari Sistem Air Bersih Kota Temanggung yang dibangun dan dikelola oleh Pemerintah Hindia Belanda dalam hal ini Regensechap Werken (DPUK) pada tahun 1926 dengan memanfaatkan Sumber Mata Air Mulyo di Desa Pandemulyo Kec. Bulu Kab. Temanggung dengan kapasitas pada waktu itu + 15 l/dt. Dan kapasitas produksi pada saat ini dapat ditingkatkan menjadi 50 l/dt.
Dalam perkembangan pengelolaannya pada tahun 1977 DPUK mendapat tambahan Sistem air bersih untuk IKK Ngadirejo yang dibangun dengan dana Inpres pembangunan Sarana Kesehatan Kabupaten, dengan memanfaatkan Sumber Mata Air Sigetuk di Desa Pringapus Kec. Ngadirejo Kab. Temanggung dengan kapasitas + 7 l/dt. Kapasitas produksi saat ini adalah 8,5 l/dt. Dari kapasitas sumber yang sebesar 15 l/dt., karena selain untuk sumber air baku PDAM, mata air Sigetuk juga dimanfatkan untuk irigasi areal sawah milik penduduk.
PDAM Kab. Temanggung dalam memulai kembali pembinaan Air Minum dari yang semula berbasis “wilayah” menjadi berbasis “sektor” lahir kembali Direktorat Jenderal Cipta Karya dan Direktorat Pengembangan Air Minum keluarlah kebijakan “Penyehatan PDAM” yang dimulai dengan dilakukannya Bantek Penyehatan PDAM. Perusahaan PDAM Kota Surabaya dalam kegiatan bisnis memiliki landasan visi misi dalam menuju masa depan yang lebih baik.
Lowongan Kerja PDAM Tirta Agung Kabupaten Temanggung
Posisi berikut adalah posisi yang tersedia untuk peluang pekerjaan terbuka kali ini oleh perusahaan dengan kualifikasi berikut.
2. Staf Umum dan Kepegawaian
3. Staf Implementer Program
4. Staf Perencanaan Teknik
5. Staf Transmisi dan Distribusi
6. Staf Pelayanan dan Gangguan
7. Staf Perlengkapan
8. Staf Pembacaan Meter dan Rekening
Persyaratan Pelamar:
- Warga Negara Indonesia yang bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, setia dan taat kepada Pancasila, UUD 1945, dan Negara Kesatuan Republik Indonesia.
- Berusia serendah-rendahnya 18 (delapan belas) tahun dan setinggi-tingginya 35 (tiga puluh lima) tahun pada tanggal 1 Juli 2021.
- Berkelakuan baik dan tidak pernah dipidana dengan pidana penjara berdasarkan putusan pengadilan yang sudah mempunyai kekuatan hukum tetap karena melakukan tindakan pidana dengan pidana penjara 2 (dua) tahun atau lebih.
- Tidak berkedudukan sebagai pegawai tetap Perumda Air Minum Tirta Agung Kabupaten Temanggung, CPNS / PNS, Calon Anggota/Anggota TNI/ Polri.
- Tidak menjadi anggota atau pengurus partai politik atau terlibat politik praktis.
- Mempunyai pendidikan, kecakapan, keahlian, dan keterampilan sesuai dengan persyaratan jabatan yang diperlukan.
- Sehat jasmani dan tidak buta warna dibuktikan dengan surat keterangan dokter pemerintah.
- Tidak memiliki ketergantungan terhadap narkoba dan obat-obatan terlarang atau sejenisnya (dibuktikan dengan surat keterangan bebas narkoba dikeluarkan oleh instansi yang berwenang dan wajib dilampirkan pada saat pemberkasan).
Persyaratan lebih lengkap dapat dilihat DI SINI
Cara Pendaftaran:
Jika merasa memenuhi syarat dan berminat untuk bekerja di PDAM Tirta Agung Kabupaten Temanggung, silahkan menyiapkan berkas lamaran kerja yang telah disusun secara rapi.
Seluruh proses tahapan seleksi tidak dipungut biaya.
Jangan lupa follow akun instagram @orangdalamdotcom untuk mendapatkan informasi lowongan kerja terbaru setiap hari.
Proses pendaftaran dapat dilakukan secara online melalui tombol di bawah:
Pendaftaran dibuka pada tanggal 26 April 2021, siapkan berkas lamaran anda mulai sekarang.